Chelsea melanjutkan tren positif mereka di WSL 2024-2025. Setelah di MD1 lalu hanya mampu menaklukkan Aston Villa dengan skor tipis 1-0, Chelsea berpesta gol dan membantai Crystal Palace dengan skor 0-7 di MD2. Hasil ini membuat Chelsea kembali ke puncak klasemen WSL 2024-2025 setelah sebelumnya sempat disalip Brighton dan Tottenham Hotspur yang masing-masing menang 4-0 di MD1 lalu.
Jalannya Laga
Di Babak Pertama, Crystal Palace sebenarnya bisa mengimbangi Chelsea. Mereka hanya kebobolan satu gol saja melalui Aggie Beever-Jones di menit ke-38, yang memanfaatkan umpan cutback Johanna Rytting Kaneryd. Chelsea pun harus puas hanya unggul 0-1 saat Paruh Waktu.
Namun di Babak Kedua, semua berubah untuk Crystal Palace. Chelsea mulai mendominasi dan gol kedua datang dengan cepat di menit ke-48. Umpan silang Ashley Lawrence gagal disapu dengan sempurna oleh Katrine Veje. Bola bergulir ke arah Lucy Bronze, yang melepaskan tembakan indah untuk membobol gawang Shae Yanez.
Di menit ke-58, Lauren James menambahkan gol ketiga setelah menerima umpan cutback Mayra Ramirez. Lalu di menit ke-74, sebuah serangan yang rapi diakhiri dengan cutback Wieke Kaptein ke Guro Reiten, yang tanpa ragu melepaskan tembakan kaki kiri keras ke gawang Yanez. Nathalie Bjorn kemudian menambah gol kelima setelah menyontek bola dari tendangan sudut Catarina Macario.
Chelsea kemudian menambah dua gol di akhir-akhir laga. Reiten mendapat gol keduanya di menit ke-90 lewat kaki kanannya, sebelum Macario memanfaatkan rebound tembakan Ramirez untuk mencetak gol ketujuh di menit 90 + 5. Wasit kemudian meniupkan peluitnya beberapa saat kemudian untuk mengakhiri penderitaan Crystal Palace di angka 0-7.
Line Up Crystal Palace vs. Chelsea
Crystal Palace (4-1-4-1): Yanez ; Green, Veje, Gibbons, Everett ; Woodham ; Riley, Blanchard, Cato, Gejl ; Stengel.
Chelsea (4-2-3-1): Hampton ; Bronze, Bright, Bjorn, Lawrence ; Nusken, Cuthbert ; Kaneryd, Reiten, James ; Beever-Jones.
Laga WSL 2024-2025 Selanjutnya bagi Kedua Tim
Crystal Palace berikutnya akan bermain tandang melawan Leicester City.
Sementara Chelsea akan bermain kandang melawan Manchester United.
Simak informasi sepak bola terbaru secara lengkap di shotsgoal.com.